Rabu, 21 Juli 2010

Tanda2 Hamzter Hamil dan mau Melahirkan...

Setelah saya mencari-cari tahu dan mempelajari lebih lanjut tentang ciri2 kehamilan hamster, saya dapatkan dari 2 web dan blogg yang paling mirip jawabannya...




(Ini saya dapatkan dari salah satu web)
Jika anda mengetahui sepasang hamster anda kawin, biasanya 3-4 minggu kemudian hamster betina anda memberikan tanda-tanda seperti suka menyimpan banyak makanan di lehernya, kemudian mengumpulkannya di satu tempat dipojok kandang dan menutupnya dengan alas kandangnya. Selain itu, hamster betina anda akan membangun sarang dengan mengumpulkan alas kandang kesalah satu sisi kandang dan membuat lubang ditengah gundukan sarang tersebut untuk tempat meletakkan anak-anaknya kelak. Dan bila hamster betina anda mengandung lebih dari 5 ekor anak, biasanya anda akan melihat perbedaan perutnya yang sangat tidak lazim karena buncitnya.





(sedagkan yang ini saya dapatkan dari salah satu blog)
1. Setelah hamster itu melakukan hubungan badan dengan lawan jenis selama kurang lebih 3 hari, maka hamster akan segera mengalami kehamilan.2. Pada hari 1-4 mungkin belum terlihat jelas kalo hamster kita hamil apa tidak, karena belum terlihat buncit.3. setelah seminggu maka hamster akan terlihat sedikit buncit, seperti gemuk sekali. Apalagi pas dipegang pada perutnya4. kalo dipegang terasa sekali beratnya berbeda dengan yang laen..5. lebih galak (suka menggigit) ketimbang pas tidak hamil.6. agresif, dan yang jelas sudah tidak mau lagi jika si jantan mau mencabulinya lagi. Hamster betina yang hamil pasti akan menolaknya jika mau diajak senggama. Hehehe sakit kali ya...7. puting susunya terlihat lebih besar ketimbang pas tidak hamil.8. pas sekitar 15 hari’an maka hamster akan terlihat gelisah, dengan sikapnya yang mondar mandir diwaktu siang hari (karena biasanya tidur).9. setelah berumur 20’an hari maka hamster akan segera melahirkan.selain itu hamster betina memberikan tanda-tanda seperti suka menyimpan banyak makanan di lehernya, kemudian mengumpulkannya di satu tempat dipojok kandang dan menutupnya dengan alas kandangnya. Hamster betina akan membangun sarang dengan mengumpulkan alas kandang kes alah satu sisi kandang dan membuat lubang ditengah gundukan sarang tersebut untuk tempat meletakkan anak-anaknya kelak. Dan bila hamster betina mengandung lebih dari 5 ekor anak, biasanya anda akan melihat perbedaan perutnya yang sangat tidak lazim karena buncitnya.





NB : sedangkan untuk pengalaman saya sendiri, saya tau hamster saya hamil dikarenakan hamster tersebut telah hamil terlebih dahulu. kemudian si induk memakan baby nya karena dia baru pertama kali nya ini melahirkan
Nah sepengetahuan saya Hamster yang sudah melahirkan itu tingkat kesuburannya tinggi.
Jadi ketika si Induk memakan si baby... saya tetap gabungkan dengan jantannya....
Nah benar saja, tidak lama kemudian gemuk si induk hamster ini sudah mulai berubah
gemuknya di bagian perut dan keliahatan sekali (atau mungkin insting kehamsteran saya yang memberitahu saya... Pokoknya saya tau saja kalau memang si induk ini sudah berubah bentuknya hehehe)
dan benarlah...voila kapan hari melahirkan juga akhirnya ^^

Tgl 20 Juli 2010 kemarin ini Golden jantan saya meninggal Huhuhuhuhu
saya dan pacar saya sempat bertengkar kecil karena si Golden ini memang kesayangan pacar saya
Dan memang cara meninggalnya sadis juga
kepalanya sudah bolong karena berantem dengan si Campbell Argente
Bukan saya yang mencampurkannya tapi Si Argente lepas dari kandangnya dan masuk ke kandang si Golden
yah terjadilah insiden itu
sekarang saya tidak punya Hamster berjenis Golden dan Robo deh >.<

Dan kemarin, tgl 21 Juli 2010 saya kembali membeli hamster lagi...
Kali ini Campbell normal dan Albino... ehehhee
Yang Campbell sepertinya sedang hamil hehehe
Dan rencananya, malam ini saya dijanjikan oleh penjualnya Golden dan Roborovski.
Karena di kota saya ini kota kecil, jadi tidak ada petshop.
Dan kebetulan saja sedang ada pameran, jadi ada pedangan hamster dari Malang ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar